Punya Satgas PPKS, LeMondial Business School Dapat Penghargaan dari LLDIKTI III
Kamis, 01 Februari 2024 | 17:30 WIB
JAKARTA - Sekolah Tinggi Manajemen Pariwisata dan Logistik Lentera Mondial atau dikenal dengan nama LeMondial Business School (LBS) mendapatkan penghargaan dari Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah III (LLDIKTI III) atas inisiatif pembentukan Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (Satgas PPKS) tahun 2023.
Penghargaan ini diberikan oleh Kepala LLDIKTI III Prof. Dr. Toni Toharudin, S.Si., M.Sc dan diterima oleh Wakil Ketua I LBS Dr. Diyan Putranto, SE., MM pada Kamis (1/2/2024).
Penghargaan ini diberikan bersamaan dengan kegiatan Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) tahun 2024 dengan tema "Transformasi Pendidiikan Tinggi Menuju Rekognisi Global dalam Implementasi Permendikbudristek Nomor 53 Tahun 2023 di Gedung Grand Chapel Gedung Universitas Pelita Harapan, Tangerang, Banten.
LLDIKTI Wilayah III menilai bahwa kampus yang dahulu bernama Saint Mary's College ini bersama dengan 20 perguruan tinggi lain dianggap berhasil menginiasi Satgas PPKS yang dapat membantu penanganan dan pengendalian tindak kekerasan seksual di lingkungan kampus.
"Penghargaan diberikan kepada Sekolah Tinggi Manajemen Pariwisata dan Logistik Lentera Mondial sebagai Perguruan Tinggi yang telah berhasil membentuk Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual tahun 2023," bunyi pernyataan LLDIKTI III.
Ketua LBS Fransiskus Amonio Halawa, S.Kom., MM menyampaikan terima kasih kepada LLDIKTI Wilayah III yang telah memberikan apresiasi kepada kampus yang baru saja berubah nama pada pertengahan tahun 2023 ini.
Dia juga berterima kasih kepada seluruh dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa yang telah terlibat dalam menginisiasi dan memembentuk Satgas PPKS di lingkup kampus LBS.
Dia berharap penghargaan yang diterima tersebut dapat meningkatkan semangat dan motivasi civitas akademika dalam mempromosikan pengelolaan perguruan tinggi yang berpegang teguh pada nilai-nilai anti kekerasan.
Mengingat LBS baru saja terbentuk kurang dari satu tahun, Frans juga berharap agar penghargaan yang diterima dapat sekaligus mengeskalasi tingkat keterkenalan kampus di tengah masyarakat.
"Ini tentu berita bagus karena secara tidak langsung bisa mengangkat brand kampus kita," katanya di Jakarta, Kamis (1/2).
Sebelumnya, pada 5 Januari 2024, LeMondial Business School mendapatkan ucapan selamat dari LLDIKTI III karena telah membentuk Satgas PPKS pada tahun 2023. Lembaga ini berharap dengan adanya Satgas PPKS di Perguruan Tinggi kekerasan seksual dapat ditangani bahkan tidak ada lagi kasusnya di masa mendatang.
"Ini juga dapat memotivasi Perguruan Tinggi lainnya," tulis pernyataan LLDIKTI III.
Adapun, Lemondial Business School membentuk Satgas PPKS pada akhir November 2023 dan menggelar Uji Publik pada 1 Desember 2023.
Hasil Uji Publik yang melibatkan 4 dosen, 2 tenaga kependidikan dan 3 mahasiswa tersebut kemudian melahirkan struktur kepengurusan Satgas PPKS LBS sebagai berikut:
Ketua: Agnes Vicky, SE., M.M.Tr (dosen)
Sekretaris: Venni Lius, S.Ds (tendik)
Anggota:
1. Laurensius Reynald D Due, S.Pd., M.Pd (dosen)
2. Joko Prayitno, S.T (tendik)
3. Zulham Zuraish (mahasiswa)
4. Vian Pratiwi (mahasiswa)
5. Irene Fransisca (mahasiswa)
6. Enilia Loi (mahasiswa)
7. Nathania Anabel Paulus (mahasiswa)